Camat Sei Kepayang Tinjau Pembangunan Jalan dan Kondisi Madrasah di Desa Sei Paham
Sei Kepayang – Camat Sei Kepayang Aspihan, S.H., M.M. bersama Kepala Desa Sei Paham Japilian melakukan peninjauan pembangunan jalan yang bersumber dari APBD Kabupaten Asahan Tahun 2025 di Dusun XIII, Desa Sei Paham, Rabu (10/09/2025).
Pembangunan jalan tersebut merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan aksesibilitas dan memperlancar aktivitas masyarakat, khususnya di kawasan pedesaan.
Dalam kesempatan tersebut, Camat Aspihan menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Asahan dan Pemerintah Desa Sei Paham serta masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan pembangunan. “Pembangunan jalan ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian warga dan mempermudah mobilitas hasil pertanian maupun kegiatan sehari-hari masyarakat,” ujarnya.
Selain meninjau pembangunan jalan, Camat dan Kepala Desa juga menyempatkan diri melihat langsung kondisi Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Husnah di Desa Sei Paham. Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan sarana pendidikan di wilayah Sei Kepayang dapat terus mendapat perhatian dan dukungan.
Kepala Desa Sei Paham, Japilian, menambahkan bahwa selain infrastruktur jalan, sektor pendidikan juga menjadi perhatian penting bagi desa. “Kami berharap ke depan Madrasah Ibtidaiyah Swasta Al Husnah dapat memperoleh dukungan agar kualitas pendidikan anak-anak kita semakin baik,” ungkapnya.
Kegiatan peninjauan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat yang berharap pembangunan jalan dan perhatian terhadap fasilitas pendidikan dapat terus berlanjut untuk kemajuan Desa Sei Paham.











